Senin, 06 Agustus 2012

Flash Memori Baru Samsung Bikin Ponsel Ngacir

Samsung mulai membuat eMMC pada Januari 2010, tapi baru sekarang Samsung memproduksi masal flash memori baru yang diberi nama Samsung Embedded Multimedia Card (eMMC) Pro Class 1500. Samsung mengklaim chip memori flash ini akan membuat ponsel, smartphone dan tablet bekerja 4 kali lebih cepat.
Samsung eMMC Pro Class 1500
"Dengan memproduksi Samsung eMMC Pro Class 1500 64GB, kami sangat senang menghadirkan solusi penyimpanan data mobile berkinerja tinggi yang mendukung standar eMMC baru, untuk para pembuat perangkat mobile di seluruh dunia," kata Jaehyeoung Lee, Vice President Memory Product Planning Samsung, seperti dikutip dari blog resmi Samsung Tomorrow, Kamis (2/8/2012).

eMMC Pro Class 1500 mampu memuat halaman web lebih cepat, serta  memberi menampilkan gambar lebih baik untuk 3D, game, augmented reality, dan video high definition. Samsung eMMC Pro Class 1500 akan dibuat berkapasitas sebesar 16GB, 32GB dan 64GB. Memori dibuat dengan proses fabrikasi 20nm, dan sepenuhnya dikelola memori NAND.

Dengan memasukan alamat email dibawah ini, berarti anda akan dapat kiriman artikel terbaru dari Pusat Harga.com di inbox anda:


0 komentar:

Posting Komentar

 

About Pusat Harga

Pusat Harga merupakan blog yang membahas harga-harga gadget maupun mereview suatu produk dari vendor yang memproduksi gadget. Pusat Harga tidak membahas suatu harga produk dari hasil opini Pusat Harga sendiri, melainkan merangkum dari berbagai.. read more »

Anda dapat menemukan kami pada Twitter, Facebook dan Google+ dan Anda juga dapat menghubunginya di pusatharga[at]gmail.com

Gratis Langganan Harga Ponsel Baru

  
Segera konfirmasi email anda agar kami bisa mengirimkan harga ponsel terbaru gratis ke email anda.